Pages

Jumat, 30 September 2011

Apa itu Terapi Stem Sel ??

Terapi Stem Sel :Harapan Baru yang (masih) Kontroversial


Setiap penyakit pasti ada obatnya. Kata-kata itulah mungkin yang selalu terngiang-ngiang di kepala para peneliti di dunia kedokteran sehingga mereka tidak pernah berputus asa mencari terapi terbaik demi kesembuhan pasien. Salah satu teknologi kedokteran yang saat ini sedang dikembangkan yaitu stem sel. Pengembangan stem sel memberi harapan bagi penyembuhan berbagai penyakit yang belum ada obatnya sampai saat ini. Walaupun masih berbenturan dengan permasalahan etika.
 
 Apa itu Stem Sel

h5>Stem sel atau sel induk adalah sel yang dalam perkembangan embrio manusia menjadi sel awal yang tumbuh menjadi berbagai organ manusia. Sel ini belum terspesialisasi dan mampu berdeferensiasi menjadi berbagai sel matang dan mampu meregenerasi diri sendiri.

Sabtu, 24 September 2011

Siapakah "Barbarossa" Si Janggut Merah sebenarnya? 'o'

Tokoh Muslim Spektakuler “Khairuddin Barbarossa” - Mujahid Yang Dicemarkan

Selama ini, ada anggapan bahwa Barbarossa si JANGGUT MERAH adalah 'BAJAK LAUT" yang terbesar dan ditakuti di Eropa pada abad pertengahan. Tapi, berapa banyak yang mengetahui bahwa ia sesungguhnya adalah seorang Muslim dan seorang mujahid Islam.

Khairuddin Barbarossa lahir dan dibesarkan di Pulau LESBOS, di wilayah Turki. Ayahnya bernama Ya'qub bin Yusuf adalah veteran laskar Utsmaniyah dan mantan anggota satuan SIPAHI yang menetap di pulau itu. Ia mempunyai empat orang anak yaitu Ishak, Aruj, Khauruddin, dan Ilyas. Aruj adalah wakil Daulah Utsmani yang memiliki sebuah kapal perang yang bersenjata lengkap.

Sabtu, 17 September 2011

Menangislah :')

Menangislah :')

Menangislah, jika itu melegakan perasaan, walau tangisan tak mengubah suratan.

Menangis bukan sekedar pelampiasan perasaan. Menangis merupakan reaksi atas tersentuhnya hati oleh sebuah kejadian. Arti air mata yang tercurah saat menangis merupakan ungkapan perasaan atas kebahagiaan, kekecewaan juga kesedihan. Tangis adalah anugerah bagi hidup dan hati agar senantiasa menyadari fitrah kemanusiaan yang begitu indah,

Penyakit seperti apakah OCD? --'

Penyakit Seperti Apakah OCD? --'


Seringkali kita melupakan bahwa selain fisik, diri kita pun dilengkapi dimensi psikis. 

Sebagaimana fisik kita yang kemungkinan dapat terganggu fungsi maupun kesehatannya, psikis/mental/jiwa kita pun dapat terganggu oleh berbagai macam hal.

Salah satu gangguan mental/jiwa yang cukup sering diabaikan gejala dan penanganannya adalah OCD (Obsessive-compulsive disorder).
Jika Anda atau orang lain terlihat sering mencuci tangan, sering berdehem padahal tidak ada sesuatu yang mengganggu di tenggorokan, sering ragu-ragu telah melakukan sesuatu seperti beberapa kali memeriksa apakah pintu rumah sudah dikunci sebelum pergi dan menyeka

Jumat, 16 September 2011

Ebola

Ebola



Ebola adalah sejenis virus dari genus Ebolavirus, familia Filoviridae, dan juga nama dari penyakit yang disebabkan oleh virus tersebut. Gejala-gejalanya antara lain muntah, diare, sakit badan, pendarahan dalam dan luar, dan demam. Tingkat kematian berkisar antara 80% sampai 100%. Asal katanya adalah dari sungai Ebola di Kongo.

Diet Sehat Dengan Makanan Yang Tepat

Diet Sehat Dengan Makanan Yang Tepat >.<
Belakangan diet menurut golongan darah (Blood Type Diet) sedang amat populer. Bagi awam, membaca buku aslinya yang ditulis oleh pakar penemu diet tersebut, Dr. Peter J. D Adamo, lumayan bikin pusing. Nah, berikut adalah intisari diet menurut golongan darah yang sesuai untuk pemilik golongan darah: A, B, AB, maupun O.


Golongan darah A
Metabolisme tubuh pemilik golongan darah A lebih cocok dengan hidangan vegetarian dan alami. Menu makanan yang disarankan adalah yang kurang mengandung lektin. Orang-orang bergolongan darah A memiliki lambung dengan kandungan lektin rendah, sehingga asupan makanan kaya lektin dapat mengganggu kesehatan lambung. Lektin bertumpuk dalam hidangan laut berdaging putih, seperti cumi-cumi, kakap putih,

Hmm ... Ulang Tahun ??


Hmm ... Ulang Tahun ??

Buat temen-temen yang masih punya pertanyaan "Boleh ga sih ngerayain ulang tahun?". Untuk lebih jelasnya lebih baik baca sejarahnya langsung aja nyoook ... >.<

Artemis DianaUlang tahun atau Milad (dalam bahasa arab) pertama kali dimulai di Eropa. Dimulai dengan ketakutan akan adanya roh jahat yang akan datang pada saat seseorang berulang tahun, untuk menjaganya dari hal-hal yang jahat, teman-teman dan keluarga diundang datang saat sesorang berulang tahun untuk memberikan do’a serta pengharapan yang baik bagi yang berulang tahun. Memberikan kado juga dipercaya dapat memberikan rasa gembira bagi orang yang berulang tahun sehingga dapat mengusir roh-roh jahat tersebut.

Senin, 12 September 2011

Ada Kobaran Api di Dasar Laut

Mukjizat Al-Qur'an Terungkap:
Ada Kobaran Api di Dasar Laut

    
Subhanallah! Baru-baru ini muncul sebuah fenomena retakan di dasar lautan yang mengeluarkan lava, dan lava ini menyebabkan air mendidih hingga suhunya lebih dari seribu derajat Celcius. Meskipun suhu lava tersebut luar biasa tingginya, ia tidak bisa membuat air laut menguap, dan walaupun air laut ini berlimpah-luah, ia tidak bisa memadamkan api.

Minggu, 11 September 2011

Cara Memotivasi Diri Dalam Belajar


Motivasi belajar setiap orang, satu dengan yang lainnya, bisa jadi tidak sama. Biasanya hal itu bergantung dari apa yang diinginkan orang yang bersangkutan.

Misalnya, seorang anak mau belajar dan mengejar rangking pertama karena diiming-iming akan dibelikan sepeda oleh orangtuanya.

Contoh lainnya, seorang mahasiswa mempunyai motivasi belajar yang tinggi agar lulus dengan predikat cum laude. Setelah itu, dia bertujuan untuk mendapatkan pekerjaan yang hebat dengan tujuan membahagiakan orangtuanya.

Apa saja sih, faktor-faktor yang membedakan motivasi belajar seseorang dengan yang lainnya?
Beberapa faktor di bawah ini sedikit banyak memberikan penjelasan mengapa terjadi perbedaan motivasi belajar pada diri masing-masing orang, diantaranya:

Jumat, 09 September 2011

Ayo teriaak !! ^o^


Ayo teriaak !! ^o^

 Ya, ponsel kehabisan baterai telah menjadi keluhan umum dalam kehidupan jaman sekarang. Hal ini tak jarang membuat si pengguna ponsel kesal. Namun sebuah penemuan baru tampaknya akan bisa menjadi solusi alternatif bagi masalah ini.

Para insinyur di bidang elektro dari Sungkyunkwan University di Seoul, Korea Selatan, mengembangkan sebuah teknik baru yang bisa mengubah suara menjadi energi listrik. Jadi, baterai ponsel dapat di-charge atau diisi ulang saat si penggunanya tengah berbicara menggunakan ponsel itu.


MusicPlaylistView Profile
Create a playlist at MixPod.com
 
Copyright (c) 2010 Emma's World and Powered by Blogger.